You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DPRD DKI ingin proyek Taman BMW segera selesai
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Komisi E DPRD DKI Tinjau Taman BMW

Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Rabu (4/10), meninjau Taman BMW (Bersih-Manusiawi-Berwibawa) yang terletak di Jalan Danau Sunter Barat, Jakarta Utara.

Semuanya ada disini untuk kepentingan olahraga Jakarta, kita dukung ini supaya terwujud

Ketua Komisi E DPRD DKI, Syahrial mengatakan, pihaknya ingin melihat langsung kondisi lokasi yang akan dijadikan stadion olahraga terpadu ini. 

Pembangunan Stadion di Taman BMW Bisa Dimulai 2018

"Kita mau lihat persiapan ini, sudah bagus semuanya. Semuanya ada disini untuk kepentingan olahraga Jakarta, kita dukung ini supaya terwujud," kata Syahrial di lokasi, Rabu (4/10).

Dia menambahkan, pihaknya siap untuk mendukung  agar proyek pembangunan di Taman BMW segera dirampungkan.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta, Rationo menambahkan, pihaknya siap untuk menyelesaikan proyek tersebut secepatnya.

"Kami siap menyelesaikan proyek ini," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1469 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1330 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1075 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1017 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye988 personDessy Suciati